AHLAN WASAHLAN

Assalaamu'alaikum wr.wb.

Selamat datang dan bergabung bersama kami. Semoga keberkahan Allah SWT tercurahkan kepada kita semua.

REDAKSI

TIDAK SADAR PERBEDAAN

Dalam hal ikhtilaf yaitu perbedaan pendapat para pakar atau ulama berkaitan dengan masalah furu'iyah dalam hukum islam adalah sesuatu yang logis. Namun banyak orang yang menganggap bahwa pendapatnya yang benar sedang lainnya salah kemudian memperjuangkan dengan setengah memaksakan pendapat tersebut. Orang semacam ini pada dasarnya tidak menyadari, bahwa : 1. Kebenaran yang mereka perjuangkan itu adalah kebenaran menurut pendapatnya sendiri. 2. Kebenaran mutlak hanyalah milik Allah SWT. 3. Berani menyalahkan pendapat para ulama mujtahid mutlak yang sudah diakui oleh para ulama akan kapabilitasnya 4. Telah berani mengambil hak Allah. Padahal hanya Allah yang berhak menentukan mana yang benar mana yang salah 5. Hasil ijtihad para ulama pakar tetap diakui kebenarannya. Yang benar menurut Allah mendapat pahala 2 sedang yang lainnya akan mendapat 1 pahala 6. Membanarkan pendapat sendiri dan menyalahkan yang lain tidak baik bagi perkembangan kemajuan dan kekuatan islam secara keseluruhan. Terutama berkaitan dengan penguatan ukhuwwah islamiyah 7. Sejarah telah telah memberikan pelajaran yang banyak bagi umat islam. Bagaimana perpecahan dan pertikaian antar umat islam telah menghancurkan kekuatan islam 8. Umat islam mudah diadu domba karena kebiasaan saling menyalahkan

Selasa, 25 Mei 2010

TIPS MANAJEMEN 02

MEMBANGUN PETERNAKAN UANG


Peternakan uang adalah investasi yang hasilnya cukup untuk membiayai gaya hidup kita. Investasi ini bisa berupa bisnis yang menghasilkan dengan atau tanpa kita. Juga bisa berupa royalty atas hak cipta, rumah yang dikontrakkan atau disewakan sebagai tempat kos, saham-saham yang menghasilkan deviden, rumah wallet dan lain sebagainya. Ada tiga prinsip untuk membangun peternakan uang :

1. Tunda Kesenangan

Prinsip menunda kesenangan ini bisa kita lakukan dengan 3 hal : pertama, menunggu sampai kita mempunyai passive income yang cukup untuk membayar atau mencicil barang-barang konsumtif kita. Kedua, menunggu sampai kita mempunyai uang minimal 10 kali lebih besar daripada harga barang mewah yang kita inginkan, dan baru kemudian kita membeli barang mewah tersebut. Ketiga, menurunkan kesenangan.

2. Alokasi Aset

Untuk membangun peternakan uang , kita bisa melakukannya dengan mengikuti system alokasi asset kita. Caranya :

a. Sediakan sekian persen dari pendapatan atau income kita, masukkan uang

tersebut kedalam investasi yang aman termasuk untuk beramal

b. Sediakan sekian persen dari pendapatan kita dan masukkan uang tersebut

kedalam cadangan minimal 5 – 6 bulan biaya hidup. Setelah mencapai 5 –

6 bulan biaya hidup gunakan sekian persen dari pendapatan kita dan

masukkan uang tersebut kedalam investasi yang tumbuh.

c. Sisanya silahkan dihabiskan.

Alokasi asset tergantung pada besarnya pendapatan, pengeluaran, dan tekad untuk segera merdeka secara keuangan. Semakin besar tekad kita untuk secepatnya merdeka secara keuangan, kita akan semakin menekan pengeluaran, menaikkan income dan menginvestasikan selisihnya ke dalam investasi yang aman dan tumbuh.

3. Alokasi Kesenangan

Ada 2 tipe orang yang salah sikapnya terhadap uang dan kesenangan. Tipe pertama, mereka begitu borosnya menikmati kesenangan hidup dan mengadaikan masa depan mereka dengan prinsip nikmati sekarang bayar belakangan, atau nikmati sekarang cicil belakangan, sehingga hidup mereka tidak pernah selesai membayar utang.

Tipe kedua, mereka begitu ngirit, pelit sampai melilit dan tidak pernah menikmati kesenangan hidup. Walaupun kaya, orang seperti ini tidak pernah menikmati kekayaan mereka sampai mati. Sebenarnya orang seperti ini samasaja dengan orang miskin, karena memang tidak pernah menikmati kekayaan mereka.

Sumber : Financial Revolution







TIPS YANG LAIN :
1. TIPS MANAJEMEN 01
2. TIPS MANAJEMEN 03
3. TIPS MANAJEMEN 04
4. TIPS MANAJEMEN 05
5. TIPS MANAJEMEN 06

Tidak ada komentar:

Posting Komentar